Torch Relay Asian Games di Menara Mandiri, Jakarta

Asian Games 2018 ini telah menyita animo masyarakat khususnya yang berada di Jakarta dan Palembang. Asian Games 2018 merupakan Asian Games yang ke 18, setelah menunggu hampir 56 tahun, akhirnya Indonesia resmi menjadi tuan rumah. Banyak pihak yang terlibat dalam ajang empat tahunan ini, selain Pemerintah pusat, para BUMN juga menjadi turut serta, seperti bank Mandiri.

Menara Mandiri

Asian Games, pesta olahraga terbesar di Asia ini seperti menjadi ajang persaudaraan, melebur menjadi satu. Dengan mengusung tema Energy Of Asia, Indonesia menyambut para pahlawan bangsa dari negara Asia untuk bertanding di Jakarta dan Palembang.

Torch Relay Jakarta di Menara Mandiri, Sudirman juga dihadiri oleh Direktur Bank Mandiri, Pak Kartika Wirjoatmodjo. Nah, berikut ulasan mengenai keseruan Torch Relay Asian Games 18 di Menara Mandiri, Sudirman.

Keseruan di Menara Mandiri
• Perjalanan Obor Asian Games 2018 •

Sebelum membahas mengenai perjalanan obor Asian Games di Indonesia, alangkah baiknya, mengetahui asal asul obor tersebut. Obor yang digunakan memiliki tinggi kurang lebih 60 cn dan lebar sekitar 9cm. Api obor Asian Games berasal dari Stadion Nasional Dhyan Chans, New Delhi, India.  Di mana, pada tahun 1951, India menjadi tuan rumah Asian Games pertama. Api obor yang dihasilkan dari cermin parabola yang diarahkan langsung  ke matahari.

•Perjalanan Obor Asian Games di Indonesia •

Obor Asian Games tiba di Indonesia, tepatnya di Mrapen, Grobogan, Jawa Tengah, 18 Juli lalu. Ya, di Candi Prambanan, akan ada penggabungan api obor. Konon, api dari Mrapen ini akan abadi meskipun terkena air hujan, tidak akan mati. 


Prambanan menjadi saksi di mana, api dari India dinyalakan dan akan digabung dengan api yang ada di Grobogan, Mrapen. Selanjutnya, obor Asian Games akan melewati Stadion Sriwedari, karena stadion ini memiliki sejarah, yakni digelarnya PON pertama kali. Kemudian pada tanggal 20 Juli, obor Asian Games mengelilingi daerah Jawa Timur, dimulai dari Blitar, Malang dan Banyuwangi. Obor Asian Games juga sempat mampir di Bali, lalu terbang ke Mataram, NTB. Selain itu, obor Asian games juga mengelilingi Raja Ampat, kemudian menuju Pulau Sumatera.


Sebelum ke Pulau Sumatera, obor Asian Games juga melewati Makasar terlebih dahulu, sebelum akhirnya menuju Pulau Jawa, seperti Bandung, Garut dan sekitarnya. Dan perjalanan obor Asian Games berhenti di Jakarta, tepatnya di Gelora Bung Karno. Dan obor Asian Games menjadi saksi pembukaan pesta olahraga terbesar di Asia, pada tanggal 18 Agustus lalu. 

Bank Mandiri, menjadi BUMN yang turut berpartisipasi untuk mensukseskan acara bergengsi di Asian. Dalam rangka mendukung perhelatan akbar Asian Games. Gedung Menara Mandiri yang berada di Jalan Sudirman menjadi salah satu titik yang dilewati jalur Kirab Obor Asian Games 2018. Berbagai keseruan hadir di Menara Mandiri, seperti aksi Marching Band, Mandiri Runners dan karyawan Bank Mandiri.

Mandiri Runners 

Menunggu Obor Asian Games 

Kurang lebih dari 450 karyawan Bank Mandiri turut berpartisipasi dalam rangka memeriahkan acara bergengsi ini.  Sambil menunggu kedatangan Obor yang melewati Menara Mandiri, kami dihibur oleh MC yang kocak dan mampu menghidupkan suasana. Sementara itu, sosok penting Bank Mandiri sudah siap-siap menyambut kehadiran Obor Asian Games 2018.
Direktur Utama Mandiri memegang Obor Asian Games 
Ya, Pak Kartika, Direktur utama Bank Mandiri sangat antusias menyambut pawai obor Asian Games. Di sisi lain, para Mandiri Runners sudah siap mengawal Direkturnya, untuk berlari sepanjang 350 meter, sambil membawa obor Asian Games.


Btw, Asian Games ini dimulai dari 18 Agustus sampai 2 September lalu di Jakarta dan Palembang. Ada 40 cabang yang dipertandingkan, terdiri dari 32 cabang olahraga olimpiade dan 8 cabang non olimpiade.


Yeaaayy, betapa bahagianya, bisa menjadi saksi hidup, mengenai perjalanan Torch Relay Obor Asian Games di Jakarta. Terima kasih Asian Games 2018!

18 komentar

  1. Kujuga bersyukur sudah jadi saksi hidup Torch Relay di kotaku, Tis

    BalasHapus
  2. wah asik bisa menyakiskan langsung torch relay Asian Games...

    BalasHapus
  3. Inget asean games, jadi inge belum sempet dapet merchandisenya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Merchandisenya agak sulit dibeli ya mbak, habis mulu

      Hapus
  4. wahhh..keren banget ya bisa lihat langsung torch relaynya, kalau disini aku nggak bisa lhat Tis...cuma lihat di TV aja...

    BalasHapus
  5. Keren banget bisa menyaksikan moment torch relay yang spesial, spektakuler, dan langka ini ya

    BalasHapus
  6. Wahh asiknya titis sempat ikutan torch relay ..
    Momen yg gak akan terlupakan ya

    BalasHapus
  7. Mengetahui kau sempat ikutan torch relay saja sudah membuatku terwow-wow.

    BalasHapus
  8. Senang banget, ya bisa meramaikan torch relay Asian Games 2018. Ajang pesta olahraga Asia yang setelah 56 tahun baru mampir lagi ke Indonesia.

    BalasHapus
  9. Bahagia nya Indonesia bisa menjadi tuan rumah yang baik.
    Dari mulai menyambut para tamu hingga mengucapkan "selamat tinggal" dengan penuh kesantunan khas budaya orang Timur.

    Bangga banget.

    Indonesia,
    Teruslah berkarya.

    BalasHapus

Yuk berkomentar di blog saya, saling berbagi informasi untuk orang lain juga :)

Mohon untuk tidak berkomentar dengan menggunakan link hidup :)

Terima kasih sudah berkunjung, tunggu kunjungan balik saya di blog kalian ya :D